Pencarian Kegiatan

 

PRAMUKA IS GOOD



Pramuka berperan penting bagi peserta didik. Sebab dalam kegiatan pramuka dapat mengembangkan life skill yang mereka miliki. Maka kegiatan kepramukaan berupaya membekali peserta didik supaya bertumbuh menjadi anak yang bertanggung jawab dan mampu melaksanakan TRI SATYA PRAMUKA dan DASA DHARMA PRAMUKA sehingga mereka mampu mandiri baik untuk diri sendiri maupun di tengah-tengah masyarakat.

Dengan cerminan itu, SMP Talenta menjadikan pramuka eskur wajib. SMP Talenta  selalu memberikan yang terbaik dalam pembinaan ekskur pramuka di sekolah. Melalui kegiatan ekskur pramuka, peserta didik dilatih supaya efektif dalam manajemen waktu, belajar mengaktualisasikan potensi mereka sehingga dapat memecahkan permasalahan yang dihadapi. Pun menekankan pada aspek yang langsung berkaitan dengan kehidupan sehari-hari seperti moral, norma, nilai dan lain sebagainya.

Melalui kegiatan rutin ekskur pramuka, maka diharapkan akan banyak kecakapan-kecakapan yang akan dimilki oleh peserta didik seperti kecakapan komunikasi, kecakapan bekerja sama, dan kecakapan berpikir. Hal tersebut sangat menunjang proses tumbuh kembang peserta didik menjadi pribadi yang patuh dan menyadari dirinya sebagai ciptaan Tuhan. Selain itu, peserta didik akan terus berusaha mencari jati dirinya yang sesungguhnya guna lebih percaya diri dalam meraih masa depannya. Dengan pondasi life skill maka peserta didik semakin terlatih menjadi anak yang mandiri. Misalnya, siswa harus mengambil keputusan untuk menyalin catatan dari temannya karena bukunya hilang. Contoh sederhana itu mengajarkan siswa belajar menghadapi risiko. Secara tidak langsung, pembentukan karakter secara perlahan akan muncul dalam dirinya. Maka dengan pembiasaan baik melalui kegiatan pramuka, peserta didik semakin mandiri untuk mempertahankan dan mengembangkan kehidupannya di tengah-tengah masyarakat. Dengan life skill yang baik dapat menyelesaikan masalah-masalah melalui pengetahuan dan keterampilan. Semoga kegiatan pramuka menjadi benteng yang kuat untuk membentuk karakter yang baik sehingga mampu menata masa depan peserta didik.

PRAMUKA SEBAGAI WADAH MENGEMBANGKAN LIFE SKILL


Sekolah Talenta Bandung - Indonesia